• Dipublish Oleh: Ronald
  • Dipublish Pada: August 28, 2019
  • 922 x dilihat.

Aplikasi Dan Portal SIM PON Dipastikan Rampung Awal Oktober

Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Papua memastikan aplikasi dan portal Sistem Informasi Manajemen Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2020, bakal rampung pada 1 Oktober 2019 mendatang.

Hal demikian disampaikan Kepala Bidang Teknologi Informasi Dinas Kominfo Papua, Jery A Yudianto, disela-sela Focus Group Discussion SIM PON  XX 2020 dan Peparnas XVI, di salah satu hotel di Jayapura, Rabu (28/8/2019).

“Kita masih punya waktu kurang lebih satu bulan untuk siapkan perangkat pendukung SIM PON. Kita pun optimis sebab saat ini sangat fokus mempersiapkan aplikasinya secara komperehensif, meliputi pra iven hingga rampungnya agenda nasional empat tahunan itu,” terang dia.

Agenda hari pertama FGD SIM PON XX 2020, dihadiri sub bidang pertandingan, peralatan dan arena Pengurus Besar (PB) PON Papua, dengan tujuannya menghasilkan kepemahaman mengenai kebutuhan teknologi informasi dan komunikasi.

FGD juga diharapkan mampu menggali sejumlah hal terkait pada tiga sub bidang (bidang pertandingan, peralatan dan arena), untuk kemudian disinergikan pada sebuah aplikasi SIM PON XX dan Peparnas XVI.

“Intinya, semua ini akan terkoneksi kedalam SIM PON 2020 dan Peparnas XVI yang berbasis web. Kemudian bisa diakses dengan android”.

“Pastinya ada tiga aplikasi yang dipakai, yakni untuk umum (publik), PB PON Papua serta official. Masing-masing akan ada tanggung jawabnya saat menggunakan aplikasi ini. Yang pasti, aplikasi ini akan bisa diakses masyarakat dalam bentuk portal. Namun, untuk sementara di kembangkan sub bidang,” terangnya.

Asisten Bidang Ekonomi dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Papua Muhammad Musa’ad sebelumnya berharap aplikasi aplikasi SIM PON, berperan sebagai alat yang memudahkan pelayanan iven empat tahunan itu pada 2020 mendatang.

Sebab suksesnya iven PON XX sangat pula bergantung pada Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), melalui sistem pertandingan dan layanan non pertandingan serta reporting hasil pertandingan SIM PON.

“Dimana aplikasi ini lah yang bakal dinikmati publik maupun untuk kepentingan pelaporan secara menyeluruh dala penyelenggaraan multi iven,” tuntasnya.